Tulang Bawang, Pikiran Cendekia – Bangga, dan Kagum, adalah Ucapan yang yang selalu tercetus dari bibir, masyarakat Kampung Bujung Tenuk, Kagungan Dalem, kecamatan Menggala Tulang Bawang, peristiwa itu tercermin pada senin 1/1 2018, bertepatan pada perayaan tahun Baru Masehi.
Masyarakat Kampung setempat beramai-ramai mengarak kepala kampung kebanggaan mereka untuk meresmikan, Gapura, Taman kembar dan Halte, Mereka mengangkat dan mengarak Pimpinan Mereka itu, bersama seluruh perangkat Kampung, dengan di iringi seni Budaya Kuda Lumping Turonggo Mudo Kandungan Dalem, Menurut aparat Kampung setempat Pembangunan Gapura, Taman kembar dan Halte tersebut, memakan waktu Dua Tahun dengan Sumber Dana Bantuan pemerintah dan Dana pribadi Kepala Kampung.
Usai meresmikan Gapura, Kepala Kampung Bujung Tenuk Kagungan Dalem, Madya, menyatakan, Rasa syukur dan Alhamdulillah dengan adanya dana desa yang di berikan oleh pemerintah pusat melalui kementrian Desa dan dengan dana pribadi saya, telah terwujud pembangunan Balai Kampung, Gapura Selamat datang, serta Taman Kampung.
Semoga, di tahun berikutnya nya pemerintah pusat dapat memberikan anggaran yang lebih besar agar kami bisa mewujudkan kembali pembagunan, yang kami cita-cita kan, demi terwujudnya pembangunan yang merata dan memberikan kesejehteraan sekaligus kemakmuran bagi masyarakat kagungan dalem Bujung tenuk.
“saya selaku kepala kampung berpesan bagi para pemimpin yang ada baik pemimpin pusat propinsi daerah dan bagi seluruh kepala kampung mari bersama – sama kita wujudkan pembangunan yang merata di wilayah yang kita pimpin masing – masing, dan mari gunakan dana sesuai dengan peruntukan demi kesejahteraan masyarakat yang kita pimpin” saran Madya.
Lebih lanjut madya menyampaikan, terwujud nya pembangunan di Kampung nya tidak terlepas dari peran aktif masyarakat dan Aparat kampung, semoga kedepan kerjasama seperti ini terus terjalin sehingga pembangunan kampung dapat lebih cepat terwujud, tutupnya. (red)